mahasiswa BKI STAI Attanwir adakan Kunjungan ke Ponpes Tuna Laras PP. Mamba'ul Ulum Ds. Bulu Kec. Sugihwaras
Oleh : Mahasiswa BKI
Hari ini, Jumat (01/06/2018) mahasiswa Bimbingan Konseling Islam STAI Attanwir semester 2 dan 6 mengadakan kunjungan ke Ponpes Tuna Laras PP. Mamba'ul Ulum Ds. Bulu Kec. Sugihwaras.
Selaku dosen pengampu, Indah Fajrotuz mengatakan terkait kunjungan ini tersebut sebagai puncak materi mata kuliah Psikologi Kepribadian (BKI2) dan Konseling ABK (BKI6).
"Puncak materi mapel Psikologi Kepribadian dan Konseling ABK" pungkasnya.
Dari situ mahasiswa juga bisa mengetahui sekaligus mengetahui sebab, karakter dari mereka sendiri.
" mempelajari sekaligus mengetahui karakter dan kepribadian anak punk yang saat ini direhabilitasi melalui wawancara dan observasi" jelasnya.
Beliau juga menambahkan jika acara tersebut sebagai ajang bagi mahasiswa untuk belajar terjun langsung kelapangan dari pada jam pelajaran di kampus.
"Selain itu, mahasiswa mencari latar belakang, faktor penyebab anak terlibat punk. Hasil akhir dari kunjungan ini mahasiswa dapat menganalisis kebiasaan dan perilaku seseorang hingga kebiasaan seseorang lantas mengkaitkannya dengan teori kepribadian" imbuhnya.
Selaku Pengasuh Ponpes Tuna Laras Mamba'ul Ulum, Endang, mengatakan jika pihaknya mengaku senang sekaligus bahagia, sebab semakin banyak orang khususnya dari kaum mahasiswa yang masih mau peduli pada sesama.
"Alhamdulillah, dari mahasiswa STAI Attanwir berkenan silaturahmi ke sini" tuturnya.
Beliau juga berharap semoga lebih banyak lagi orang maupun pihak yang peduli pada mereka. Perlu kita dekati bukan malah di jauhi.
"Semoga mahasiswa STAI ATTANWIR berkenan datang kembali" harapnya.
Posting Komentar untuk "mahasiswa BKI STAI Attanwir adakan Kunjungan ke Ponpes Tuna Laras PP. Mamba'ul Ulum Ds. Bulu Kec. Sugihwaras"